ASN BerAKHLAK #Bangga Melayani Bangsa

Detail Berita

Gerakan Cegah Stunting

Blog Single

Rabu, 18 Oktober 2023 dilaksanakan kegiatan cegah stunting di lapangan Kayen. Adapun rincian kegiatan cegah stunting meliputi senam bersama, pemeriksaan / identifikasi balita stunting yang dilakukan langsung oleh dokter spesialis anak, dokter gizi klinis dan psikolog. Pada kegiatan ini juga dilakukan launching buku saku kemuning (Kreasi Menu Balita Stunting). 

Kegiatan cegah stunting juga diisi dengan kegiatan siswa minum tablet tambah darah bersama, skrining anemia, pelayanan posyandu, pemeriksaan dan edukasi ibu hamil, pelayanan KB, edukasi cegah stunting berupa edukasi pemberian makan bayi dan anak. 

Stunting adalah kondisi ketika balita memiliki tinggi badan dibawah rata -rata. Hal ini diakibatkan asupan gizi yang diberikan dalam waktu yang panjang tidak sesuai dengan kebutuhan.

 

Share this Post: